SMPN24MKS.SCH.ID, MAKASSAR – Pada hari ini Rabu tanggal 17 Agustus 2022, UPT SPF SMP Negeri 24 Makassar turut memeriahkan Perayaan Hari Kemerdekaan RI yang ke-77.
Kegiatan upacara bendera detik-detik proklamasi di sekolah yang diikuti oleh guru, staf sekolah, kepala sekolah, siswa kelas 7, 8 dan kelas 9.
Pada kegiatan upacara di sekolah, kepala sekolah, bapak Ismail, S.Pd,. M.Pd berpesan kepada seluruh peserta upacara cara agar bisa mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif diantaranya yaitu bekerja dengan sungguh-sungguh bagi para guru dan belajar dengan tekun dan sungguh-sungguh bagi para siswa. Kita semua memiliki peran untuk mengisi kemerdekaan ini dengan hal yang baik dengan tujuan mewujudkan negara Indonesia yang maju, adil, sejahtera dan juga diridhoi oleh Allah subhanahu wa ta’ala. Dengan berusaha melaksanakan peran masing-masing maka tujuan negara Indonesia ini akan tercapai. Karena tidak mungkin tujuan negara kita akan tercapai jika hanya dilaksanakan Oleh segelintir orang saja.